Headlines
Tampilkan postingan dengan label Makanan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Makanan. Tampilkan semua postingan

5 Makanan Untuk Yang Ingin Gemuk

5 makanan untuk yang ingin gemuk berikut bisa dicoba jika Anda sedang memimpikan bobot tubuh yang lebih dari yang Anda miliki saat ini. Karena tak semua orang punya masalah dengan kegemukan, dan ingin punya bentuk tubuh lebih berisi.

Konsumsi makanan dengan kandungan lemak dan karbohidrat tinggi adalah solusi bagi Anda yang ingin gemuk. Misalnya seperti jenis makanan berikut;

Telur

  • 1. Telur.


Kandungan protein dan lemak yang ada dalam telur bisa membuat berat tubuh Anda bertambah. Apalagi dalam kuning telur yang berisi setengah dari total jumlah protein dalam sebutir telur.
susu

  • 2. Susu.


Susu sapi punya nutrisi tinggi termasuk protein dan lemak yang jika dikonsumsi dalam jangka waktu lama dapat menambah berat badan Anda. Ini termasuk juga semua produk makanan yang menggunakan susu sebagai bahan pembuatnya.

Kacang

  • 3. Kacang.


Kacang, termasuk produk olahannya seperti selai kacang pun dapat menjadi bahan makanan yang menggemukkan. Ini disebabkan kandungan protein dan lemak yang tinggi pada kacang.

Kentang

  • 4. Kentang.


Sebagai bahan makanan pokok, kentang punya kandungan karbohidrat yang tinggi yaitu sekitar 25-30 gr per butirnya. Apalagi jika diolah dengan cara digoreng dan dikonsumsi dengan keju dan produk susu. Pasti Anda bisa gemuk dalam waktu singkat.

 Gandum

  • 5. Gandum.


Karbohidrat dalam gandum diklaim merupakan jenis yang baik untuk tubuh dan pencernaan. Konsumsi gandum dengan jumlah besar dapat membuat tubuh menyimpan kelebihan karbohidrat menjadi lemak.

Makanan Yang Tidak Dapat Di Simpan Di Kulkas

Kita pasti berpikir bahwa cara yang tepat untuk menyimpan sayur adalah dengan dimasukkan ke kulkas supaya tetap segar. Namun ternyata tidak semua bahan makanan dapat disimpan di dalam kulkas. Berikut adalah lima jenis contohnya.

Tomat
Ok, secara teknis tomat adalah buah, namun lebih dekat disebut sebagai sayur. Jika kamu pernah menanam tomat, maka kamu akan tahu bahwa tomat suka panas dan benci dingin. Ternyata walaupun setelah dipetik, tomat masih tidak tahan dingin. Kulkas bukanlah tempat yang cocok untuk menyimpan tomat. Tomat yang disimpan dalam kulkas menjadi layu dan meskipun masih bisa dipakai untuk dimasak namun tidak untuk dimakan segar. Simpanlah di meja dapur (namun tidak terkena sinar matahari langsung) dan nikmati saat sudah ranum.

Kemangi
Sama seperti tomat, kemangi juga suka panas, jadi jika disimpan di tempat dingin akan menyebabkan kemangi layu secara dini. Kemangi akan berada dalam kondisi maksimal jika disimpan di atas meja dapur dan dirawat seperti bunga segar. Setangkup kemangi dapat disimpan dalam sebuah cangkir berisi air (ganti airnya setiap sehari atau dua hari sekali) dan jauhkan dari sinar matahari. Bungkus longgar dengan kantong plastik untuk menjaganya tetap lembap (namun pastikan plastik mempunyai lubang untuk jalan masuk udara segar).

Kentang
Kentang baik disimpan pada suhu yang dingin namun bukan suhu dingin yang dapat membuatnya beku. Kentang baik disimpan dalam suhu sekitar 7,2 derajat Celcius, sekitar 10 derajat lebih hangat daripada kulkas pada umumnya. Sebagian besar dari kita tidak memiliki ruang penyimpanan bawah tanah (tempat yang gelap dan bersuhu dingin untuk menyimpan sayuran umbi akar seperti kentang), jadi menyimpan kentang di dalam kantong kertas di tempat dingin (seperti dalam lemari makanan) adalah yang terbaik.

Kenapa kertas? Karena kertas lebih memiliki pori-pori untuk benapas, tidak seperti plastik. Jadi kentang tidak akan membusuk dengan mudah. Dan kenapa bukan kulkas? Menyimpan kentang di dalam kulkas dapat mengubah zat tepungnya menjadi gula dengan mudah, yang dapat memengaruhi rasa, tekstur, dan proses kematangannya.

Bawang
Bawang keluar dari tanah dengan kulit pelindung yang tipis. Untuk membuat dan menjaga lapisan kulit yang tipis, bawang butuh "disembuhkan" dan disimpan di tempat yang kering seperti lemari penyimpan makanan, yang tidak selembap kulkas. Selain itu, kekurangan sirkulasi udara dapat membuat bawang menjadi busuk. Oleh karena itu bawah sebaiknya tidak disimpan di dekat kentang, yang mengeluarkan gas dan kelembapan dan dapat menyebabkan bawang lebih cepat busuk.

Simpanlah bawang di ruangan yang dingin, kering, gelap, dan memiliki ventilasi yang baik. (Cahaya dapat menyebabkan rasa bawang menjadi pahit). Namun tak semua bawang harus diperlakukan sama. Daun bawang dan kucai memiliki kadar air yang tinggi dan lebih mudah rusak, jadi harus disimpan di dalam kulkas.

Avokad
Saat kita membeli avokad yang sekeras batu, jangan simpan avokad itu di dalam kulkas, karena akan memperlambat proses pematangannya. Namun jika kita memiliki avokad yang telah matang dan tidak akan langsung dikonsumsi, simpanlah di dalam kulkas untuk mencegahnya cepat busuk.

Jadi inti dalam penyimpanan avokad adalah, simpan avokad yang belum matang dalam lemari, dan simpan avokad yang telah matang dalam kulkas apabila buah tersebut tak akan dimakan saat itu juga.

4 Makanan Mematikan di Asia

Berhati-hatilah dengan beragam bentuk makanan yang ada dihadapan Anda.

Karena, tidak semua makanan yang Anda komsumsi benar benar nikmat hingga akhirnya. Seperti si buah asli dari tanah Asia, Durian.

Buah berduri ini dikenal memilik bau yang sangat menyengat. Selain menyengat, buah ini juga memiliki kandungan alkohol , yang bisa membuat sang penikmatnya beresiko mengalami kematian mendadak.

Untuk itu, sebelum menikmati si buah penggoda ini, ketahuilah dahulu kondisi tubuh Anda. Jangan mencobanya makanan tersebut, jika Anda masih memiliki tekanan darah tinggi yang diatas rata rata.

Selain, Durian masih ada empat makanan mematikan yang wajib Anda waspadai di daratan Asia, seperti:

1. Otak Monyet (Cina)

Apabila anda memakan otak monyet mungkin bisa beresiko terinfeksi yang sama dengan penyakit yang ditimbulkan oleh sapi gila.

2. Sup Kelelawar (Thailand)

Daging kelelawar dan Tikus dapat mengandung bakteri parasit atau patogen yang dapat mengakibatkan penyakit serius, yang mungkin pada suatu saat anda hanya bisa menyalahkan tukang masaknya.

3. Blood Clams (Cina)

Kerang merupakan salah satu makanan yang cukup berbahaya dan kerang ini diklaim dapat menyebabkan orang yang mengkonsumsinya terkena hepatitis A. Sekitar tahun 1988 kurang lebih dari 310.000 penduduk Shanghai Terinfeksi Hepatitis A karena memakan kerang ini. Kerang ini dijual di Pasar gelap di daerah Shanghai dengan harga yg cukup tinggi.

4. Ikan Buntal (Jepang)

Dikenal sebagai Fugu hanya bisa dimasak oleh chef jepang, yang hanya memilki lisensi tertentu. Ini dikarenakan hati ikan unik ini banyak sekali mengandung racun mematikan, yang dapat membunuh anda setiap saat.

4 Makanan Pemicu Sakit Kepala

Banyak yang acapkali mengabaikan sakit kepala. Tanpa pikir panjang, kebanyakan orang hanya menenggak obat untuk meredakan sakit kepala. Tapi, bagaimana jika sakit kepala selalu datang setiap saat? Anda tentu tidak mungkin terus minum obat-obatan.

Nah, menurut para ahli, sakit kepala bisa berasal dari apa yang Anda konsumsi sehari-hari. Jadi, cara terbaik untuk menghindari serangan sakit kepala adalah dengan menghindari makanan yang dapat memicu sakit kepala.

Lalu, apa-apa saja makanan tersebut?

1. Keju
Keju mengandung kadar protein tinggi. Di dalam tubuh, protein menghasilkan tyramine, zat yang menyebabkan sakit kepala. Hal ini juga sering disebut dengan cheese effect. Jadi, pastikan jenis keju yang Anda lahap dan konsumsi dalam jumlah yang tidak terlalu banyak.

2. Cokelat
Jika Anda alergi terhadao kakao, Anda bisa merasa pusing, meski mengkonsumsi dalam jumlah sedikit. Phenylethylamine dan theobromine, dua komponen dalam coklat yang dapat menyebabkan pelebaran pembuluh darah sehingga rasa sakit pada kepala dapat muncul sesaat setelah Anda mengkonsumsinya.

3. Kopi
Menariknya, kopi dapat bekerja dalam dua cara yang berlawanan. Minuman ini dapat menyembuhkan sakit kepala, dan juga dapat menjadi alasan utama pemicu sakit kepala. Campuran kafein dan magnesium dapat menyebabkan sakit kepala.

4. Junk food
Komponen utama dari junk food adalah mono sodium glutamat, yang merupakan salah satu pemicu sakit kepala. Selain itu, junk food membutuhkan waktu ekstrak untuk dicerna. Hal ini membuat aliran darah berjalan lebih cepat ke otak sehingga menyebabkan sakit kepala.

Makanan yang Harus Dihindari Ketika Sedang Menyusui

Ibu yang sedang menyusui harus memberikan perhatian lebih pada apa yang dimasukkan ke dalam perutnya. Ibu juga harus hati-hati memilih makanan karena dapat berpengaruh langsung pada bayinya. Ada beberapa makanan yang sebaiknya dihindari saat menyusui.

Makanan yang dikonsumsi ibu saat sedang menyusui dapat berperan penting penting dalam perkembangan dan pertumbuhan anak. Berikut beberapa makanan yang sebaiknya dihindari saat menyusui, seperti dilansir onlymyhealth, Jumat (2/3/2012):

1. Kopi
Kopi dikenal dapat meningkatkan kewaspadaan, tapi kafein dalam kopi ini cukup berbahaya untuk bayi. Ketika seorang wanita minum kopi, beberapa bagian akan masuk ke dalam ASI. Ketika bayi menyusu, maka bersama dengan air susu kafein masuk ke dalam sistemnya.

Sayangnya, sistem bayi tidak dapat mencerna kafein. Oleh karena itu terus terakumulasi di dalam sistem tubuhnya. Hal ini menyebabkan iritasi dan sulit tidur pada bayi.

2. Makanan pedas
Makanan pedas kaya cabe dan merica dapat menyebabkan gangguan lambung pada bayi. Ketika bayi menyusu pada ASI yang mengandung rasa pedas, hal itu menyebabkan iritasi, muntah dan bahkan masalah gas pada lambung. Jadi jangan mengambil makanan berbumbu pedas saat menyusui.

3. Produk susu
Beberapa bayi alergi terhadap susu sintetis seperti susu sapi atau susu kerbau. Ketika ibu makan produk susu seperti keju, yoghurt atau es krim, ini juga dapat mengembangkan reaksi alergi pada bayi. Hal ini dapat menyebabkan kulit kasar, kering, merah merata dan gatal.

4. Makanan laut
Kadar merkuri sangat tinggi pada makanan laut seperti kepiting, kerang dan jenis ikan lain. Makanan laut juga mengandung senyawa beracun lainnya yang dapat merugikan bagi bayi. Jika ibu menyusui ingin makan ikan saat menyusui, sebaiknya berhati-hati memilih jenis ikan dengan kadar merkuri rendah, seperti ikan teri, ikan lele, udang, ikan salmon baik yang kalengan maupun yang fresh, ikan nila, ikan putih, ikan trout air tawar, ikan whiting dan ikan makerel dari atlantik utara.

5. Alkohol
Alkohol menimbulkan banyak masalah pada bayi jika ia minum ASI yang mengandung alkohol. Alkohol dapat menyebabkan berat badan berlebihan dan tidak biasa pada bayi. Minuman keras ini juga dapat menyebabkan kelemahan dan kurang tidur pada bayi.

6. Buah asam
Buah-buahan yang asam seperti lemon, jeruk dan grapefruit mengandung asam sitrat yang dapat menyebabkan iritasi lambung pada bayi. Ini juga menyebabkan ruam popok dan gangguan suasana hati pada si kecil. Jadi lebih baik menghentikan asupan buah jeruk sementara saat menyusui.

6 Makanan yang Memutihkan Gigi

Semua pasti ingin memiliki gigi putih cemerlang, namun tak semua punya uang untuk memutihkan gigi di dokter atau dengan cairan pemutih gigi yang mengandung efek samping. Padahal gigi putih bersinar juga bisa didapatkan dengan mengonsumi lima makanan berikut ini.

1. Stroberi
Buah cantik ini memproduksi enzim malic acid yang membantu memutihkan gigi. Selain dengan langsung memakannya, stroberi bisa dimanfaatkan untuk memutihkan gigi dengan cara dihaluskan, digosokkan ke gigi, diamkan selama lima menit lalu bilas dan gosok gigi seperti biasa.

2. Buah-buahan dan sayuran yang renyah
Contoh terbaik adalah apel, seledri, dan wortel. Menggigit dan mengunyah buah dan sayuran seperti ini akan membantu membersihkan plak, "menggosok" gigi agar lebih putih bersinar, dan meningkatkan produksi air liur yang baik bagi kesehatan mulut.

3. Keju
Keju dan bahan olahan susu lainnya seperti yoghurt mengandung lactic acid yang berfungsi melindungi gigi. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang mengonsumsi yoghurt empat kali seminggu lebih terlindung dari pembusukan gigi dibanding anak-anak yang tak minum yoghurt. Sedangkan untuk memutihkan gigi, keju adalah pilihan yang baik karena selain melindungi gigi dari kebusukan, keju juga mengandung kalsium dan fosfor yang berguna dalam pembentukan enamel gigi.

4. Jeruk dan nanas
Saat mengonsumsi jeruk, nanas, dan buah-buahan asam lainnya, mulut memproduksi air liur lebih banyak, yang membantu membersihkan gigi secara alami.

5. Baking soda
Sebuah penelitian tahun 2008 menemukan bahwa pasta gigi yang mengandung baking soda berfungsi lebih baik dalam membersihkan plak. Anda bisa saja menggunakan baking soda langsung untuk membersihkan gigi, namun para dokter menyarankan agar hal ini tak dilakukan terlalu sering karena bisa mengikis enamel gigi. Pilihan paling aman adalah menggunakan pasta gigi yang mengandung baking soda.

6. Permen karet yang mengandung xylitol
Xylitol adalah pemanis alami yang dapat mencegah plak. Xylitol juga menetralkan tingkat keasaman di dalam mulut dan meningkatkan produksi air liur untuk membersihkan gigi.

10 Makanan untuk Memperbaiki Mood Anda

Sedih
Jika Anda membutuhkan dorongan kebahagiaan, cobalah konsumsi minyak ikan untuk meningkatkan kesehatan otak dan suasana hati. Minyak ikan tak hanya kaya dengan asam lemak Omega-3, yang membantu mengurangi depresi, perasaan negatif dan suasana hati, namun salmon dan tuna juga merupakan sumber vitamin B12, yang membantu meningkatkan suasana hati.

Takut
Banyak orang menderita fobia, mulai dari yang umum (seperti acrophobia – takut ketinggian) hingga yang khusus (seperti arachibutyrophobia – takut terhadap selai kacang). Mungkin pola makan Anda perlu diperiksa. Penelitian menunjukkan, kekurangan folat dapat menyebabkan ketakutan irasional dan kecemasan berlebihan, jadi cobalah tingkatkan asupan folat Anda – sama seperti memperbaiki suasana hati dengan Omega-3 – dengan mengonsumsi alpukat.

Marah
Lain kali saat merasa marah, cobalah konsumsi kacang-kacangan dan biji-bijian untuk membantu menenangkan Anda. Penelitian menunjukkan, Omega-3 dapat mengurangi perilaku agresif pada orang dewasa dan anak-anak dengan masalah perilaku yang parah, sementara penelitian di Jepang menyarankan wanita yang sedang marah untuk mengonsumsi zinc. Untuk memenuhi asupan nutrisi, konsumsilah kenari dan biji rami, yang banyak mengandung zinc dan asam lemak Omega-3.

Cinta
Punya janji kencan dan ingin mengubah suasana hati? Cobalah makanan kaya zinc untuk merangsang libido dan meningkatkan keinginan. Sementara tiram merupakan aphrodisiac (zat yang dapat meningkatkan hasrat seksual) yang terkenal karena jumlah zinc yang tinggi, jika Anda bukan penggemar moluska berlendir tersebut, cobalah kerang, kacang pinus, atau biji labu.

Malu
Kita semua perlu meningkatkan kepercayaan diri dari waktu ke waktu, dan untungnya Anda mendapatkan uluran tangan untuk mengurangi rasa malu. Peneliti di McGill University di Montreal menemukan bahwa makanan yang mengandung tryptophan (asam amino esensial) membuat orang merasa lebih percaya diri. Sumber terbaik untuk tryptophan yakni daging (terutama ayam), ikan seperti salmon dan tuna, dan kacang-kacangan.

Patah hati
Banyak orang mengonsumsi cokelat untuk mengatasi patah hati, dan itu bukanlah hal yang buruk. Cokelat mengandung banyak zat kimia untuk mengurangi kesedihan, seperti magnesium yang membuat santai, anandamide yang menenangkan dan phenylethylamine yang meningkatkan suasana hati. Cobalah konsumsi cokelat gelap (tapi secukupnya!) untuk mengoptimalkan kesehatan.

Gelisah
Jika Anda akan menghadapi wawancara atau presentasi, cobalah ganti kopi di pagi hari (yang dapat membuat Anda gelisah) dengan teh herbal. Efek chamomile yang menenangkan begitu kuat hingga dapat mengurangi gangguan kecemasan ringan hingga sedang, jadi cobalah secangkir teh chamomile untuk membantu mengurangi kegelisahan.

Stres
Apakah Anda merasa kewalahan karena hari yang sibuk atau merasa stres setelah bekerja, cobalah konsumsi beberapa blueberry untuk mengatasi stres. Blueberry tinggi vitamin C, yang dapat membantu tubuh mengatasi stres tingkat tinggi. Juga dilengkapi dengan antioksidan yang dapat membantu melindungi tubuh Anda.

“Otak berkabut”
Jika Anda merasa bingung, tidak fokus, pelupa, atau pikiran Anda berjalan lambat, berikan otak Anda dorongan dengan minum secangkir teh hijau. Sekitar 80 persen otak kita terdiri dari air, minum air dapat membantu otak Anda tetap terhidrasi dan berfungsi optimal. Teh hijau juga membantu menjaga kewaspadaan Anda dengan mengatur kadar gula darah, membantu melindungi otak dan mengurangi resiko demensia (gejala yang disebabkan oleh gangguan otak).

Lesu
Apakah Anda merasa lesu karena kurang tidur atau hanya merasa lesu, minum jus bit dapat menghidupkan kembali energi Anda. Ubi bit memiliki kadar gula tinggi dan banyak nutrisi berenergi seperti magnesium dan vitamin C. Lebih jauh lagi, para peneliti di University of Exeter menemukan bahwa jus ubi bit memungkinkan orang berolahraga kembali hingga 16 persen.

6 Makanan Yang Membuat Kulit Menjadi Cerah

Selain perawatan lulur dan scrub, mengkonsumsi makanan ini juga menjadi nutrisi untuk kelembutan kulit kita.

1.Jeruk
Jeruk merupakan sumber dari vitamin C. Nah, vitamin C ini berguna banget untuk meningkatkan produksi kolagen dan elastin dalam kulit kita. Bahkan, jeruk bisa memperlambat produksi melamin yang menyebabkan kulit terlihat gelap. Yuk, konsumsi jeruk satu kali dalam sehari.

2.Sayuran berwarna hijau atau merah
Ya, sebut aja bayam, tomat, wortel, sampai brokoli memberikan banyak manfaat untuk kulit. Kandungan beta carotene di dalam sayuran tersebut menjadi anti oksidan untuk kulit. Nah, tubuh nantinya juga akan mengubah beta carotene menjadi vitamin A. Vitamin A ini berguna untuk menghilangkan jerawat, memproduksi sel kulit baru, dan membuat warna kulit menjadi lebih cerah.

3.Ikan
Sudah tak diragukan lagi manfaat dari makanan satu ini. Omega 3 yang terkandung di dalam ikan merupakan resep untuk membuat kulit lebih cerah. Asyiknya lagi, sarden, tuna, dan salmon mengandung protein yang melindungi kulit kita dari terpaan sinar matahari. Lengkap deh!

4.Alpukat
Suka dengan alpukat? Ternyata alpukat mengandung vitamin E yang berguna untuk membersihkan kulit dari segala noda seperti bekas jerawat atau flek hitam. Bonusnya lagi, kalau kita sering mengonsumsi alpukat, kulit jadi tetap elastis. Yes!

5.Gandum
Dalam roti atau sereal gandum, ada kandungan biotin yang berfungsi membantu sel tubuh memproses lemak. Jangan salah, kekurangan biotin menyebabkan kulit kita menjadi kering.

6.Minyak zaitun
Ingin kulit lebih sehat? Coba deh salad sayuran dengan minyak zaitun. Kandungan asam lemak esensial pada minyak zaitun membuat kulit lebih cerah, bercahaya, dan sehat.

Tidak ada alasan lagi untuk enggak mau mengonsumsi makanan ini. Siapa sih yang enggak pengin kulit terlihat lebih cerah?

6 Makanan Pembangun Otot Tubuh

6 Makanan Pembangun Otot TubuhSetiap laki-laki pasti mendambakan punya tubuh sempurna, padat berotot dengan perut berbuku enam (six pack). Untuk mendapatkannya, sudah tentu latihan yang berfokus pada penguatan otot menjadi kunci utama. Jangan lupa untuk menunjangnya dengan pemilihan makanan yang tepat.

Sejumlah makanan dipercaya dapat membantu pembentukan otot. Berikut ini adalah makanan yang sangat baik untuk membangun otot tubuh, mengontrol lemak, dan menjaga tubuh dalam kondisi sehat Dikutip Dari Kompas.Com.

1. Buah dan sayuran

Buah dan sayur adalah dasar dari semua pola makan yang sehat karena menyediakan banyak kandungan serat, vitamin, mineral, dan cairan. Sayuran mengandung sejumlah kecil protein.

2. Susu rendah lemak

Susu rendah lemak menyediakan protein berkualitas tinggi, karbohidrat, dan vitamin penting seperti vitamin D, potasium, dan kalsium. "Mengkonsumsi minuman protein seperti susu coklat satu jam setelah latihan akan membantu membangun otot dan pemulihan pasca latihan," kata peneliti.

3. Daging

Daging merupakan sumber protein dan besi yang membawa oksigen ke otot-otot seluruh tubuh, serta asam amino termasuk leusin, yang memainkan peran penting dalam pemicu pertumbuhan otot.

4. Telur

The 2010 Dietary Guidelines mengatakan konsumsi telur setiap hari baik termasuk kuning telur. "Telur mengandung semua asam amino esensial dan setengah kandungan protein terdapat dalam kuning telur dengan nutrisi lainnya seperti lutein untuk kesehatan mata," kata peneliti.

5. Kacang-kacangan

Kacang tawar atau rebus adalah sumber protein yang baik yang juga mengandung vitamin, antioksidan, serat, dan lemak sehat.

6. Gandum

Gandum adalah karbohidrat berkualitas yang mengandung sejumlah kecil protein baik untuk energi dan memperbaiki otot, bersama dengan serat, vitamin, dan antioksidan.

Makanan dan Minuman Pemicu Sakit Kepala

Makanan dan Minuman Pemicu Sakit KepalaSakit kepala bisa jadi salah satu keluhan kesehatan yang seringkali dilontarkan. Pemicunya cukup beragam, bukan hanya melulu soal kondisi kesehatan tetapi juga makanan atau minuman yang Anda konsumsi.

Banyak praktisi kesehatan berpendapat kalau sakit kepala bisa diatasi dengan menjaga pola makan tetap seimbang. Termasuk, menghindari atau setidaknya mengurangi makanan dan minuman yang bisa memicu sakit kepala. Berikut lima makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari, seperti dilansir dari Healthmeup.com.

1. Keju
Susu mengandung protein tinggi, yang sangat penting dalam pembuatan keju. Protein ini ketika diproses dalam tubuh akan memicu produksi tyramine. Selama proses ini, bisa menimbulkan rasa sakit kepala. Jadi, pastikan Anda mengonsumsi keju dengan jumlah yang tak berlebihan.

2. Alkohol
Alkohol, meskipun dikonsumsi dalam jumlah yang sedikit bisa memicu sakit kepala karena langsung menyerap ke dalam darah. Untuk itu, hati-hati saat mengonsumsi minuman beralkohol, meskipun jumlahnya sedikit.

3. Makanan dengan zat pewarna
Zat pewarna yang digunakan pada makanan juga bisa memicu reaksi alergi dan sakit kepala. Hal terbaik untuk menghindarinya adalah dengan mengonsumsi makanan yang tak mengandung pewarna atau bahan pengawet.

4. Kopi
Pada beberapa orang, kopi memang bisa mengurangi sakit kepala. Tetapi, juga sebaliknya, yaitu memicu sakit kepala. Itu karena kandungan kafein pada kopi ketika bercampur dengan magnesium pada tubuh bisa memicu sakit kepala.

5. Makanan cepat saji
Makanan siap saji biasanya mengandung banyak monosodium glutamat (MSG). Zat ini mudah sekali memicu rasa nyeri di kepala, bahkan bisa memperburuknya. Lagipula, tubuh membutuhkan waktu lebih lama untuk mencerna makanan siap saji. Hal ini memicu aliran darah lebih cepat secara tiba-tiba ke otak dan menimbulkan sakit kepala.

Jenis Makanan Penyebab Sakit Jantung

Jenis Makanan Penyebab Sakit JantungPenyakit jantung memang sulit terdeteksi sehingga kerap disebut silent killer. Cara terbaik agar kita terhindar dari penyakit jantung yakni dengan menerapkan gaya hidup sehat, salah satunya yakni dengan memilih menu makanan seperti yang dipaparkan oleh Mayo Clinic dan Food and Drug Administration, Berikut jenis makanan penyebab penyakit  jantung:

1. Telur
Makan telur dalam porsi cukup atau moderat memang tidak akan berbahaya. Tetapi makan terlalu banyak telur atau produk dari kuning telur dapat meningkatkan kolesterol, yang dapat menyebabkan peningkatan risiko penyakit jantung.

2. Makanan olahan
Makan makanan yang diproses, seperti keripik kentang, hot dog, atau produk keju dapat menyebabkan risiko penyakit jantung terutama jika Anda memakannya dalam jumlah banyak.

3. Garam
Makanan asin termasuk sup kaleng, pasta, dan sayuran serta makanan ringan kemasan biasanya mengandung garam tambahan sehingga meningkatkan risiko penyakit jantung.

4. Lemak jenuh
Makanan mengandung lemak jenuh termasuk daging merah, produk susu, dan kelapa serta minyak sawit. Berlebihan dalam mengonsumsinya dapat menyebabkan risiko penyakit jantung dengan membuat arteri mengeras dan sempit.

5. Gula
Meskipun Anda rasa taka pa untuk mengemil makanan manis, tapi dalam jumlah berlebihan makanan manis dapat menyebabkan diabetes yang merupakan faktor risiko penyakit jantung.

6. Lemak trans
Lemak trans adalah jenis lemak yang mungkin Anda makan pada makanan panggang atau makanan cepat saji.

Last Post