Headlines
Tampilkan postingan dengan label S40. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label S40. Tampilkan semua postingan

Browser Baru dari Nokia, Opera Mini Tersingkirkan

Browser Baru NokiaNokia baru saja memberikan update untuk browser di ponsel-ponsel berbasis S40 mereka pada Selasa lalu.

Beberapa poin yang ditekankan oleh Nokia untuk browser terbaru ini adalah: kecepatan browsing, akses Internet yang lebih mudah, antarmuka pengguna yang lebih intuitif, pengaturan media, dan akses yang mudah ke jejaring sosial favorit.

Poin yang paling menarik dari browser terbaru dari Nokia ini menurut saya adalah kecepatannya.

Nokia mengklaim bahwa browser terbaru di platform S40 dapat mengurangi konsumsi data hingga 90% yang membuat pengguna dapat menikmati koneksi Internet yang lebih cepat dan lebih terjangkau.

Apa yang ditawarkan Nokia ini agak mirip dengan Opera Mini. Pembaca tentu sudah tahu Opera Mini, browser web untuk ponsel yang cukup banyak digunakan dikarenakan banyak browser built in yang tersedia di ponsel kurang bagus dan tidak cocok untuk kondisi Internet di negara seperti Indonesia.

Nokia Browser For Smartphone
Untuk melihat seberapa cepat browser terbaru dari Nokia ini, dapat membandingkan performa kecepatan dalam membuka sebuah situs web (contoh; m.detik.com) di Opera Mini dan browser Nokia terbaru di ponsel Nokia dengan konektifitas EDGE.

Untuk browser Nokia, dapat membuka situs web m.detik.com dalam waktu berikut ini dalam 5 percobaan: 14, 19 , 7, 13, dan 11 detik. Sedangkan untuk Opera Mini, hasilnya dalah sebagai berikut: 12, 9, 13, 22, dan 21 detik.

Dari data yang sudah saya sebutkan sebelumnya, terlihat bahwa antara browser Nokia di platform S40 dan Opera Mini kini kecepatan dalam membuka situs web sudah tidak berbeda jauh.

Ini tentu berarti Opera Mini di platform S40 mempunyai saingan yang kuat. Nah, pertanyaannya apakah ini berarti Opera Mini akan banyak ditinggalkan oleh para pengguna ponsel berbasis S40?

Jawaban dari pertanyaan tersebut mungkin adalah ya. Kenapa? Alasan pertama adalah untuk membuka browser Opera Mini di ponsel berbasis S40, prosesnya cukup panjang karena harus menekan menu beberapa kali.

Sedangkan untuk browser bawaan Nokia dapat diakses dalam sekali tekan karena sudah tersedia di tampilan utama ponsel.

Alasan kedua saya adalah tampilan di browser bawaan Nokia versi terbaru ini juga sudah bagus.

Jika Nokia aktif mempromosikan fitur terbaru browser bawaan mereka ke para pengguna ponsel berbasis S40, mungkin akan banyak mereka yang tadinya menggunakan Opera Mini akan pindah menggunakan browser bawaaan Nokia.

Last Post